Pemdes Sidorejo Meriahkan dan Suseskan Sidomulyo Fair 2023

oleh -76 views
Foto : Sidomulyo Fair 2023

Lampung Selatan – Pemerintah Desa Sidorejo Kecamatan Sidomulyo , Kabupaten Lampung Selatan, memeriahkan dan mensukseskan acara kegiatan Sidomulyo Fair 2023 yang dilaksanakan di lapangan Desa Sidorejo. Sabtu (23/9/2023).

 

Adapun tujuan diadakan kegiatan Event Sidomulyo Fair 2023 adalah mendorong kreativitas masyarakat dan desa dalam berinovasi dalam segala bidang, serta mendongkrak perekonomian warga lokal.

 

Kepala Desa Sidorejo, Sutiyanto mengatakan untuk memeriahkan dan mensukseskan kegiatan Sidomulyo Fair 2023. Pemerintah Desa Sidorejo sudah mempersiapkan semua sarana dan prasarana penunjang yang akan dipamerkan pada Sidomulyo Fair 2023.

 

” Diantaranya gapura Stand Desa , Produk UMKM dan tampilan seni budaya yang mengenakan pakaian budaya Jawa dan Lampung serta atribut Petani. Berbagai olahan hasil pertanian dan tumpeng hasil pertanian juga akan ditampilkan pada Sidomulyo Fair tahun ini ,” Kata Sutiyanto.

 

Sutiyanto berharap Desa Sidorejo pada waktu penilaian oleh tim penilai pada pelaksanaannya nanti, dapat juara. Hal tersebut sebagai motivasi untuk terus berinovasi dalam segala bidang.

 

‘ Saya berterima kasih kepada seluruh aparatur desa yang telah bekerja siang malam dalam mempersiapkan sarana dan prasarana penunjang Stand Desa Sidorejo. Tampa ada kerjasama yang baik dan solid, tak mungkin akan selesai dan terlaksana, ” Ujarnya.

 

Sidomulyo Fair 2023 dibuka langsung oleh Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto. Dan dimeriahkan dengan pertunjukan seni dan budaya. Seperti tarian tradisional dan parade budaya yang diikuti 16 Desa Se Kecamatan Sidomulyo. ( ior/hky)

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *